Kamis, 18 Oktober 2012

TIPS MENGATUR WAKTU | EFEKTIFITAS DALAM BEKERJA

Waktu adalah aset yang tidak tergantikan ,sekali dilewati tidak bisa kembali dan tidak bisa di putar kembali
“Demi masa, sesungguhnya manusia itu benar-benar berada dalam kerugian, kecuali orang-orang yang beriman dan mengerjakan amal saleh dan saling nasehat-menasehati dalam kebenaran dan  kesabaran" [Q.S. AI Ashr: (103): 1-3].

 "Pada setiap fajar ada dua malaikat yang berseru-seru: "Wahai anak Adam aku adalah hari yang baru, dan aku datang untuk menyaksikan amalan kamu. Oleh sebab itu manfaatkanlah aku sebaik-baiknya. Karena aku tidak kembali lagi sehingga hari pengadilan". (H.R. Turmudzi).

 “ Tidak akan datang kiamat sehingga waktu semakin berdekatan , setahun seperti sebulan, sebulan seperti seminggu, seminggu seperti sehari, sehari seperti sejam, dan sejam terasa hanya sekejap”.

Sabda Nabi : Jagalah 5 perkara sebelum datang 5 perkara
•    Jagalah masa Mudamu sebelum masa Tua mu
•    Jagalah masa luang mu sebelum sempitmu
•    Jagalah kayamu sebelum  miskin mu
•    Jagalah masa sehatmu sebelum tiba sakit mu
•    Jagalah hidupmu sebelum matimu

Semua orang punya waktu yang sama 24 jam dalam sehari,30 hari dalam sebulan,12 bulan dalam setahun ,Tetapi tidak semua orang bisa mengatur waktu secara efektif,salah satu penyebabnya karena ada yang bisa mengunakan waktu dengan sangat baik dan ada sebagian besar orang membuang waktu dengan sia-sia yaitu lebih sibuk mengerjakan pekerjaan yang tidak produktif terlebih dahulu, sehinga banyak pekerjaan yang tertunda bahkan gagal, Penulis akan memberikan 4 tips efektif mengatur waktu ,yaitu :

1.   TIME SCHEDULE

Karena Kita terbiasa melakukan aktifitas/ bekerja berdasarkan insting ,bahkan seringkali yang jadi prioritas diselesaikan terlebih  dahulu adalah yang paling kita sukai maka kita sering tidak efektif dan efisien bahkan bisa membuang peluang baru karena pekerjaan yang lama tidak cepat terselesaikan, fatalnya semua aktifitas kita dilakukan tanpa perencanaan terlebih dahulu,contohnya suatu masalah harusnya sudah bisa selesai dalam1 hari tetapi selesainya butuh waktu 2 hari atau lebih (REWORK) salusinya adalah harus memaksa diri kita membuat planning (membuat planning adalah sulit,sehinga kita jadi segan membuatnya,padahal perencanaan yang yang sangat baik itu 50% pekerjaan sudah selesai)  Mengerjakan pekerjaan bedasarkan tingkat urgensi,keterdesakan ,sangat penting dan terkait dengan produktifitas serta punya nilai tambah (untuk masa depan ) wajib secepatnya di selesaikan terlebih  dahulu walaupun kita tidak suka dengan pekerjaan itu,tidak suka dengan orang yang telibat di dalam pekerjaan itu,susah,repot,butuh tambahan tenaga ,pemikiran extra dsb

2.    Membuat Skala prioritas,

Seingkali kita melakukan aktifitas yang urgent dulu  dikerjakan tapi tidak penting .atau mengerjakan pekerjaan yang mendesak harus di selesaikan tapi tidak penting contoh : membayar keterlabatan tagihan listrik. Ini mendesak dan urgent tapi tidak penting karena bisa  didelegasikan ke orang lain tidak harus kita sendiri yang antri membayar tunggakan listrik ,Melakukan apa yang urgent(belum tentu penting),karena tidak semua yang urgent itu penting, apalagi melakukan pekerjaan yang mudah terlebih dahulu,dan yang menyenangkan padahal kurang penting, kurang urgent dan tidak produktif  akan sangat membuang waktu kita.

3.    Membuat ACTION PLAN

Dari semua rencana pekerjaan dalam satu tahun dibuatkan ACTION PLAN
•    Apa- apa saja pekerjaan yang sangat penting untuk segera di selesaikan?
•    Dimana tempat dan kapan dimulai pekerjaan itu mulai hari ” H “ dikerjakan?
•    Target selesainya kapan?
•    Biaya berapa?
•    Butuh berapa orang dan alat-alat apa saja yang di butuhkan?
•    Dan siapa PIC nya? dll

4.    PDCA ( Kita membuat Plan,do ,Ceck,Action )

Untuk setiap pekerjaan /masalah,seringkali kita Lebih banyak langsung ke lapangan tanpa melakukan persiapan,kata orang maju dulu kalau sudah mentok baru di evaluasi padahal yang benar adalah membuat rencana dulu yang matang,segera di eksekusi di lapangan,lalu di monitoring serta di evaluasi hasilnya .

Jadi masalah nya bukan waktu yang mengejar kita tapi bagaimana kita mengefektifkan  waktu agar dalam setiap kegiatam yang kita lakukan setiap hari selalu mengutamakan terlebih dahulu kegiatan yang produktif,penting,urgent dan mendesak.Tips ini kalau di lakukan secara konsisten selama 3 bulan  akan jadi kebiasaan,kebisaan baik yang terus menerus akan jadi etos kerja dan hasilnya kita akan jadi manusia yang efektif,Selamat mencoba........

0 komentar:

Posting Komentar